4 Tips Sebelum Membeli Hijab

Bagi seorang wanita berhijab, hijab merupakan barang penting yang sering banget kita beli. Setuju nggak? Dengan berkembangnya berbagai jenis hjab, wajar banget kalau banyak Lozyhood yang bingung gimana cara memilih hijab yang sesuai. Apalagi kalau udah ngomongin warna. Haraa Voal di Lozy aja warnanya ada lebih dari 50. Sering bingung kan milih warnanya?

Sebagai seorang konsumen, pasti dong kita punya pertimbangan tersendiri ketika memutuskan untuk membeli sebuah produk. Kalau Lozyhood sendiri biasanya mikir apa dulu sebelum beli sebuah barang khususnya hijab? Minzy mau kasih tips-tips dalam memilih hijab yang pasti bakal berguna banget supaya Lozyhood nggak salah beli hijab.

1. Ketahui bahan kain.

Sekarang banyak banget jenis hijab berdasarkan kain yang dipakai. Ada voal, plisket, santorini, polly cotton sampai kain-kain bertekstur yang jenisnya nggak terhitung. Lozyhood perlu banget tau bahan-bahan kain agar nggak salah dalam memilih hijab

2. Sesuaikan dengan kebutuhan.

Berbeda aktivitasnya maka berbeda juga hijabnya. Misalnya saat Lozyhood mau olahraga, tentunya harus pilih hijab instan yang dapat menyerap keringat dengan maksimal. Kalau Lozyhood mau pergi kondangan atau acara-acara formal lainnya, Lozyhood nggak mungkin kan pakai hijab instan? Maka dari itu penting banget untuk tau akan dipakai kemana dan untuk apa nanti hijab tersebut.

3. Memilih model yang sesuai dengan wajah.

Para Lozyhood tentu aja ingin tampil cantik dengan hijab yang sesuai. Bentuk wajah yang berbeda-beda juga bisa disesuaikan dengan hijab jenis apa yang hendak dipakai. Misalnya untuk tipe wajah bundar, Lozyhood bisa pakai hijab yang tegak di dahi. Atau Lozyhood yang berwajah oval bisa memakai hijab dengan inner untuk tampilan yang lebih kece.

4. Pemilihan warna.

Pernah denger kalau hijab warna putih bisa membuat kulit kelihatan kusam? Nah pemilihan warna juga penting banget dipikirkan sebelum Lozyhood membeli sebuah hijab. Setiap warna kulit punya masing-masing warna yang bikin kulit kalian keliatan semakin bersinar. Selain itu, pemilihan warna juga berpengaruh pada cara kain menyerap panas. Warna hitam cenderung menyerap banyak panas sehingga jangan memakai hijab warna hitam ketika sedang beraktivitas di luar ruangan.

Minzy juga mau ngasih rekomendasi nih hijab-hijab yang bisa Lozyhood pakai untuk berbagai jenis aktivitas.

1. Untuk dipakai sehari-hari

Haraa Voal dan Kara Voal memang cocok banget untuk dipakai di kegiatan sehari-hari. Apalagi pilihan warnanya ada banyak banget bikin Lozyhood bisa mix and match dengan laluasa.

Haraa Voal

 

Kana Voal

2. Untuk olahraga dan kegiatan outdoor

Hijab bahan rayon cocok banget dipakai untuk olahraga karena karakteristik kainnya yang menyerap keringat. Lozyhood pasti nggak mau kan gampang kegerahan ketika berolahraga? Bahan rayon juga dikenal sebagai bahan yang bikin adem. So, bye bye deh kepanasan saat berolahraga.

Nara Instan

Lana Instan

3. Untuk kondangan dan acara formal

Lozy juga punya lho hijab-hijab yang sesuai banget dipakai untuk acara-acara formal. Kian Shawl dan Rayya Silk Lasercut bakal cocok banget di mix and match dengan kebaya cantik kalian.

Rayya Silk Lasercut

Kian Shawl

Semua hijab di atas bisa kamu dapetkan di berbagai marketplace dan website Lozy. Buat Lozyhood yang mau belanja offline juga bisa banget datang ke The Saparua Jalan Ambon No. 15 Bandung. Minzy tunggu ya!